MPL Brazil sudah mengumumkan detail dari turnamen ini, mulai dari tanggal hingga prizepool dan pembagian uang hadiahnya.
Brazil jadi target pasar baru untuk Moonton meramaikan Mobile Legends. Di sana sendiri memang sudah mulai muncul pemain-pemainnya, begitu pula dengan tim-timnya.
Negara yang terkenal dengan tarian samba ini juga sebelumnya memiliki beberapa turnamen-turnamen Mobile Legends. Selain itu tim dari Brazil yaitu Dreammax juga sempat berpartisipasi di M2.
BACA JUGA: Alasan Windah Basudara Selalu Bermain Lapu-lapu di Mobile Legends!
Tanggal dan Prizepool MPL Brazil
Untuk makin meningkatkan minat para pemain, Moonton pun berniat untuk mendirikan MPL Brazil. Selain itu MPL ini juga digunakan untuk menentukan tiket dari Brazil untuk ke M3 nanti.
MPL Brazil akan dimulai tanggal 16 Juli 2021 nanti, turnamen ini akan diikuti oleh 8 tim. Nantinya ada 6 tim yang diundang, lalu 2 tim lagi akan mengikuti babak kualifikasi terlebih dahulu.
BACA JUGA: Pelatih Alter Ego Indikasikan Ingin Beli Pemain EVOS Ini!
Mereka juga sudah membuka pendaftaran di situs resmi mereka untuk siapa yang mau mengikuti babak kualifikasi. Sementara untuk tim yang diundang belum diberitahukan.
Turnamen ini memiliki format yang kurang lebih sama dengan MPL lainnya. Memiliki 4 babak, yang pertama kualifikasi untuk menentukan 2 tim ke babak selanjutnya, lalu regular season, lalu playoffs termasuk grand final.
Mulai dari babak playoffs, turnamen ini akan diadakan secara offline. Lebih tepatnya di Sao Paolo sana. Kita akan melihat 8 tim Mobile Legends Brazil bertarung di MPL Brazil.
BACA JUGA: Reaksi Lemon Melihat Emote Dirinya di Mobile Legends!
Berikut ini runtutan MPL Brazil:
- Open Qualifiers: 16 – 17 Juli 2021
- Regular Season: 14 Agustus – 19 September 2021
- Playoff: 9 – 10 Oktober 2021
- Grand Final: 16 Oktober 2021
MPL Brazil sendiri menjanjikan hadiah yang cukup banyak. Peringkat terendah mulai dari babak playoffs mendapatkan sekitar Rp. 4,3 juta. Berikut daftar lengkapnya:
- Peringkat Pertama : US$12,000 atau sebesar Rp. 174 juta
- Peringkat Kedua : US$8,000 atau sebesar Rp. 116 juta
- Peringkat Ketiga : US$5,000 atau sebesar Rp. 72,7 juta
- Peringkat Keempat : US$2,500 atau sebesar Rp. 36,3 juta
- Peringkat Kelima : US$1,400 atau sebesar Rp. 20,3 juta
- Peringkat Keenam : US$500 atau sebesar Rp. 7,2 juta
- Peringkat Ketujuh : US$300 atau sebesar Rp. 4,3 juta
- Peringkat Kedelapan : US$300 atau sebesar Rp. 4,3 juta
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad