Bigetron Datangkan uHigh, El Dogee Khawatirkan Ini!

Setelah uHigh masuk sekarang mulai muncul pembahasan terkait keperluan Bigetron RA terhadap sosok pemain penyeimbang, inilah pendapat El Dogee.

Setiap tim pasti memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing tidak terkecuali Bigetron RA saat ini setelah kehadiran sosok uHigh.

Banyak yang berpikir bahwa kehadiran pemain hebat seperti uHigh akan menjadi dilema baru untuk memadukan permainan mereka.

BACA JUGA: Ini K/D BTR Zuxxy di Bulan Agustus 2021, Sangat Tinggi!

El Dogee Khawatirkan Keseimbang Bigetron Setelah Datangkan uHigh

Bro Pasta
Photo via: YouTube Bro Pasta

Pada saat berbicara di channel YouTube Bro Pasta, El Dogee menyampaikan kekhawatirannya terhadap komposisi Bigetron RA saat ini. Mengingat dengan masuknya uHigh maka otomatis seluruh pemain berpeluang sebagai pemain andalan.

BACA JUGA: Perbedaan Kid Pemain Baru Team Secret dan uHigh Menurut Onthego

Hanya saja El Dogee tidak ingin berhenti pada pembahasan tersebut sebab sebenarnya ada faktor lain yang lebih penting bagi Red Aliens.

“Sekarang ada faktor yang kita lupa terhadap Bigetron karena semakin matangnya permainan mereka maka semakin bertambah juga umur mereka. Menurut gue pembahasan butuh penyeimbang itu bisa diselesaikan dengan kuatnya 4 orang ini dan saling mengetahui ego masing-masing.

Kemarin terbukti satu momen posisi mereka bisa memangsa 4 manusia sekaligus seperti melihat ke satu titik, mereka jelas sudah paham soal penempatan posisi,” ungkap El Dogee.

El Dogee juga lebih cenderung memilih komposisi Bigetron RA yang sekarang karena dengan kondisi ini maka sudah tidak ada lagi satu pemain yang menjadi tumpuan utama sebab seluruhnya dapat diandalkan.

“Sekarang kalau bertumpu hanya pada satu orang aja menurut gue enggak berkembang, jadi lebih seru kalau 4 orang hebat semua terus mereka bisa saling mengerti,” jelas El Dogee.

BACA JUGA: PMPL ID Season 4 Resmi Dilaksanakan Secara Online

Kalau menurut sobat RevivaL apakah Bigetron RA butuh sosok pemain penyeimbang seperti Microboy? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya!

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTubeInstagramFacebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.