Sebagai salah satu tank dari RRQ Hoshi yang belum banyak bermain di MPL ID Season 8, Psychoo memberikan analisisnya soal pertandingan el clasico pertama di MPL ID Season 8.
Pertandingan kedua tim besar di MPL Indonesia ini sudah sangat ditunggu-tunggu oleh para netizen, bahkan memberikan rekor penonton tertinggi selama el clasico dalam sejarah MPL.
RRQ Hoshi berhasil memenangkan pertandingan dengan mudah, tetapi menurut Psychoo, game kemarin sebenarnya EVOS Legends bisa memenangkan juga dengan mudah, lalu di mana letak kesalahannya?
BACA JUGA: Emote Baru Mobile Legends: Ada Suara “Panik Gak Masa Enggak”
Psychoo Beri Analisis Game El Clasico Pertama di MPL ID Season 8
Menurut sang tanker saat live streaming nya, EVOS Legends sudah memegang kendali selama pertandingan el clasico, hanya saja ada beberapa kesalahan yang dialami oleh tim harimau putih tersebut.
Ia mengatakan bahwa dari early game sampai late game pun EVOS sudah memegang kendali, hanya saja pemain RRQ selalu memberikan tekanan yang kuat juga, sehingga sulit untuk EVOS menembus pertahanan RRQ.
BACA JUGA: Perbedaan Skylar & Xin Menurut RRQ Clay
“Jadi sebenernya ini itu, EVOS udah megang early game, mid gamenya, justru late game juga udah di-secure, cuma ya enggak tau si gendut (R7) max play, Parsha nya dibuat gendut, dikejar-kejar terus, nah. Terus si Clover enggak tau kenapa oleng,” ujar Psychoo.
Hal ini pun sudah terbiasa dilakukan oleh RRQ karena sudah sering memperhatikan gerak-gerik EVOS selama permainan mereka, sehingga ia menyadari adanya beberapa kesalahan.
Padahal hero yang dipilih oleh tim harimau putih tersebut sudah sangat cocok dengan gaya permainan mereka, kita bisa lihat adanya Harith dan juga Uranus pada draft mereka.
BACA JUGA: El Clasico MPL Season 8 Tembus Rekor Penonton Tertinggi!
Blundernya Clover
Pschoo juga mengatakan bahwa Clover menjadi salah satu hal yang tersorot dalam kekalahan EVOS Legends kemarin, karena dengan draft pick yang sudah sangat bagus mereka tetap kesusahan.
Pemilihan draft seperti kemarin saat bertanding el clasico sebenarnya sudah sangat bagus di mata sang tanker, hanya saja Clover di satu sisi dilihat olehnya tidak begitu maksimal dalam permainan kemarin.
BACA JUGA: Awal Mula Bigetron Alpha Disebut Sebagai “Kelinci Percobaan”
“Game ini sebenernya udah hero-hero EVOS banget nih. Udah Harith, Uranus, udah hero set up dia. Jadi nanti Uranus yang main di mid, jadi dia main dua lane. Nanti di samping yang clear itu hyper sama gold lane.
Jadi gold lane dikasih free supaya si Clover main, cuma di sini enggak tau kenapa Clovernya enggak main, mungkin gara-gara dia kan udah jarang spam Harith gitu. Enggak tau kenapa, mungkin di META sekarang dia spam X-borg atau Parsha,” jelas Psyhcoo.
Nah, bagaimana kalau menurut kalian, apakah kira-kira EVOS Legends akan terus bisa bertahan dan mengejar kekalahan poin mereka? El Clasico kedua apakah mereka bisa membalas dendam?
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad