Comments Off on JuniorJr Prediksi Tim Indonesia Akan Kesulitan di Grand Final PMPL SEA Season 4
Secara mengejutkan, JuniorJr prediksi tim Indonesia akan mengalami kesulitan ketika bermain di grand final PMPL SEA Season 4.
Sejauh ini telah dipastikan akan ada 4 tim asal Indonesia yang siap bermain di babak grand final PMPL SEA Season 4 yaitu Bigetron RA, RRQ Ryu, EVOS Reborn, dan Genesis Dogma GIDS.
Walaupun Indonesia memiliki 4 tim perwakilan, JuniorJr memperkirakan bahwa tim-tim tersebut akan kesulitan apalagi untuk mengamankan slot menuju PMGC musim ini.
JuniorJr Prediksi Tim Indonesia Sulit Mendapat Slot PMGC di PMPL SEA Season 4
Dilansir YouTube Bro Pasta, JuniorJr menyatakan bahwa tim-tim asal Indonesia akan kesulitan mendapatkan slot PMGC melalui grand final PMPL SEA Season 4 karena permainan mereka yang belum padu.
“Kalau menurut aku selain Genesis Dogma GIDS yang sudah pasti lolos, tidak ada tim Indonesia lainnya yang akan menyusul ke PMGC musim ini.
Kecuali ada aturan yang bisa memperbolehkan pergantian roster, aku berpikir kalau Redface ke Bigetron RA terus uHigh ke EVOS Reborn, 2 tim ini aku kira bisa lolos ke PMGC,” ungkap JuniorJr.
Menurut JuniorJr justru ketika antara 2 tim yaitu Bigetron RA dan EVOS Reborn melakukan pertukaran roster maka gameplay mereka akan lebih cocok.
“Soalnya Redface punya gameplay yang sesuai sama Zuxxy dan Ryzen, sedangkan uHigh itu gaya permainannnya lebih cocok sama Lyzerg dan KF, Prediksi aku justru 2 tim asal Thailand bakal melaju ke PMGC yaitu Vampire Esports sama MS Chonburi,” ucap JuniorJr.
Memang di atas kertas ini hanyalah sebuah prediksi yang mungkin saja tidak sepenuhnya tepat namun bisa saja pendapat ini memang menjadi titik kekurangan dari masing-masing tim asal Indonesia yang perlu segera diperbaiki.
Apakah kamu setuju dengan prediksi JuniorJr? tulis prediksi kamu di kolom komentar juga ya!