Salah satu pemain dari Alter Ego (AE), LeoMurphy memberikan jawabannya soal rehat di MPL ID Season 9.
Pemain yang sudah lama berkarir sebagai pemain esports Mobile Legends ini dikenal sebagai salah satu tanker yang sangat luar biasa dalam scene Indonesia.
Beberapa dari netizen mungkin mengenalnya dari salah satu kalimat yang sempat menghebohkan dunia meme di Indonesia, “panik enggak, panik lah masa enggak.”
MPL ID Season 9 pun sudah ada di depan mata, dan tentu Alter Ego akan mencoba untuk mendapatkan gelar juara yang mereka gagal dapatkan. Apakah LeoMurphy akan beristirahat atau bermain?
BACA JUGA: Perbedaan META Saat Donkey Jadi Pemain Profesional dengan Sekarang
LeoMurphy Jelaskan Soal Rehat di MPL ID Season 9
Dalam live stream yang dilakukan, ia menjelaskan bagaimana dirinya tidak akan melakukan rehat selama di scene kompetitif sampai mendapatkan apa yang ia inginkan, yaitu menjadi juara.
Keberadaannya dalam tim pun masih bisa kita lihat sepanjang MPL Indonesia, tentu saja bersama dengan roster dari Alter Ego lainnya. MPL ID Season 8 pun kita masih melihat LeoMurphy bermain dengan baik.
“Enggak lah guys, enggak ada rehat-rehat. Gua tuh belum mencapai tujuan utama gua jadi pro player, kenapa harus rehat sih?
Capek ya capek guys cuma sayang kalo berhenti di tengah jalan. Dari season 3 gua udah di pro scene terus sampe sekarang belum dapet juara MPL guys,” ujar LeoMurphy.
BACA JUGA: Hero Tank Andalan RRQ Lemon
Para penonton MPL Indonesia pun sempat ragu dengan keberadaan sang tanker, melihat Alter Ego kedatangan tank baru di dalam tim, Rasy dari ONIC Esports.
Rasy pun terlihat beberapa kali bermain menggantikan LeoMurphy dalam MPL ID Season 8 kemarin, begitu juga dengan midlaner mereka yaitu Ahmad dan Udil. Seluruh pemain pun memperlihatkan performa yang sangat maksimal.
Meskipun sangat maksimal sampai tidak terkalahkan selama 6 minggu berturut-turut dalam regular season, para pemain Alter Ego tetap kesulitan dalam mendapatkan gelar juara. Maka dari itu, terus berikan dukungan kalian ya sobat RevivaL.
BACA JUGA: Donkey Sebut Salah Satu Pemain EVOS Akan Dijual, Siapa?
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad