Comments Off on fl1pzjder Berikan Tips Menggunakan Agent Breach di VALORANT
Saat live streaming di akun YouTube miliknya, fl1pzjder berikan sebuah tips cara menggunakan agent Breach di VALORANT.
fl1pzjder adalah seorang pemain profesional yang bermain untuk BOOM dan bertugas sebagai in game leader, dirinya sering menggunakan agent Breach dalam turnamen.
Sebagai in game leader pada sebuah tim, Breach adalah salah satu agent yang cocok baginya, agar bisa berikan arahan ke anggota lain sekaligus memenuhi role sebagai controller.
Telah banyak pertandingan yang ia ikuti dengan menggunakan agent Breach dan fl1pzder berhasil membawa timnya menuju kemenangan di berbagai turnamen BOOM ikuti.
Dirinya termasuk salah satu pemain profesional yang rutin untuk melakukan live streaming di YouTube, dengan memperlihatkan keahliannya dalam bermain game VALORANT bersama teman-temannya.
Saat di tengah-tengah dirinya bermain, fl1pzjder berikan sebuah tips untuk menggunakan agent Breach agar bisa memenangkan pertandingan, setelah ada seseorang yang mengajukan pertanyaan kepadanya.
“Tips sedikit untuk agent Breach, harus pintar-pintar memainkan utility aja sih” ujar fl1pzjder menjawab pertanyaan penonton saat live streaming di YouTube.
Seperti yang kita tahu, agent Breach memiliki 4 skill berbeda, yaitu FlashPoint, Fault Line, AfterShock dan ultimate miliknya yakni Rolling Thunder.
Tips yang diberikan oleh fl1pzjder, mengharuskan kita menguasai dan menggunakan keempat skill tersebut dalam kondisi tepat dan berguna bagi anggota tim serta kemenangan dalam round tersebut.
Terdapat satu momen di grand final yaitu saat SBE azys terkena Recon Bolt, fl1pzjder memanfaatkan keadaan dengan menggunakan Fault Line yang membuat pemain tersebut terkena guncangan gempa.
Sehingga pemain tersebut tidak bisa lari atau pun bergerak bebas dan fl1pzjder mengakhiri dengan membunuh azys menggunakan senjata pistol Ghost miliknya, yang membuat BOOM unggul jumlah saat itu.
Bagaimana menurut sobat RevivaL, apakah sebuah tips dan aksi fl1pzjder yang ditampilkan saat turnamen bisa membantu kalian dalam menguasai agent Breach?