Daylen Sebut Geek Fam ID Sempat Ingin Dipindahkan ke Malaysia!

Sebagai pencipta dari tim Saints Spartans, Daylen, membocorkan bahwa tim Geek Fam ID sempat direncanakan untuk dipindahkan di Malaysia, apa alasannya?

Geek Fam ID merupakan salah satu tim yang berhasil berpartisipasi dalam MPL Indonesia selama beberapa season kebelakang ini, dan memang hasil tidak terlalu berpihak kepada mereka.

Melihat MPL ID Season 7 kemarin, mereka bersama dengan Aura Esports kurang beruntung dalam merebut slot untuk masuk ke babak playoffs.

BACA JUGA: M3 Resmi Dilaksanakan Akhir Tahun 2021, Rumor Venue Offline?

Alasan Geek Fam ID Ingin Dipindahkan ke Malaysia!

Daylen Geek Fam

Melalui percakapan dengan Daylen di Planet Esports tanggal 5 Agustus 2021 kemarin, ternyata ia mengatakan bahwa Geek Fam sempat ingin dipindahkan ke Malaysia.

Semua ini dibicarakan karena memang pada saat itu, host dan Daylen sedang berdiskusi soal betapa kuatnya pemain Indonesia dibandingkan dengan negara-negara lain.

Memang Geek Fam tidak lolos babak playoffs, bahkan Daylen pun juga mengatakan di Indonesia Geek Fam tidak bisa bertahan melawan tim-tim di sini, tetapi melawan tim luar adalah hal yang berbeda.

BACA JUGA: Prediksi Oura Tentang Tim yang Akan Kuat di MPL Season 8

Nah waktu itu sempet, Geek Fam pengen ambil tim Indonesia, jadi kayak Geek Fam kan waktu itu timnya kalah terus nih, tapi kalau diadu dengan tim luar jago tuh, nah itu pengen dipindahin ke luar, biar diadu di sana.

Ya ada kesempatan sih kenapa enggak, cuma sekarang kan lagi covid, jadi itu yang bikin ribet. Karena mungkin di sini melawan tim-tim kayak EVOS, RRQ, BTR, mungkin ya belom bisa menang lah. Ya gapapa kalah di sini, tapi bisa menang bawa di Malaysia Singapura,” jelas Daylen.

Daylen pun juga menegaskan kenapa ia berani berpendapat seperti itu, karena menurutnya pemain-pemain Indonesia levelnya masih berada di atas Malaysia dan Singapura.

Melihat belakangan ini dalam turnamen Internasional, hanya beberapa tim dari Indonesia dan juga Filipina lah yang berhasil masuk sampai ke babak-babak terakhir.

BACA JUGA: EVOS Hyde Beri Alasan Rhapsody Bisa Masuk MPL ID Season 8!

[embedded content]

Sasa yang sudah masuk ke Team SMG pun dipercaya bisa memperkuat roster mereka, dan semoga saja Team SMG juga bisa menjadi lebih kuat dengan kehadiran Sasa.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports. 

Editor: Rafdi Muhammad