Setelah banyak rumor yang beredar soal budimeisteR, Vascalizz dan Rapheleen, kini Bigetron Esports resmi umukan ketiganya. Mereka bertiga akan memperkuat Bigetron Astro di VCT Challengers Stage 3 Week nanti.
Ketiga pemain ini sudah cukup terkenal di scene kompetitif Indonesia dan sudah malang melintang di berbagai turnamen baik di Indonesia maupun Asia tenggara. Vascalizz dan budimeisteR adalah jawara First Strike Indonesia dan sudah mewakili Indonesia di VCT SEA, sedangkan Rapheleen juga sudah pernah menjuarai tingkat SEA.
BACA JUGA: Reza Arap Siap Tattoo Challenge Jika Tidak Menyentuh Ranking Radiant VALORANT!
BudimeisteR, Vascalizz dan Rapheleen Jadi Bagian Bigetron
Oliver “budimeisteR” Budi Wangge dan Rey “Vascalizz” Sebastian Pardede mengawali karirnya bersama tim ElecBossa dengan rekan-rekannya di NXL. Mereka berhasil berangkat ke playoffs ESL Community Clash dan itu adalah awal karir mereka berdua sehingga bisa di rekrut oleh NXL.
Tampil kurang maksimal di ESL Community Clash, budimeister dan Vascalizz bersama tim NXL membalaskan kekalahan mereka dengan memenangkan First Strike Indonesia di tahun 2020 lalu. Sejak saat ini nama mereka mulai menjadi salah satu yang ditakuti di skema kompetitif VALORANT Asia Tenggara.
Berbeda dengan budimeisteR dan Vascalizz karir Rapheleen tidak semulus mereka berdua. Rapheleen sudah banyak malang melingtang di tim-tim VALORANT di Indonesia. Dia pernah memperkuat XcN Gaming, Somnium Esports, Le Crapaud hingga ONIC Esports.
Meskipun begitu kesuksesan Rapheleen didapatkannya bersama Bigetron Astro sebagai pemain trial. Rapheleen berhasil membawa Bigetron Astro menjadi juara 2 di VCT Challengers Indonesia Stage 2 Challengers 2 dan Challengers 3. Mungkin hal ini juga yang menjadi pertimbangan Bigetron Astro merekrut Rapheleen menjadi pemain inti di Bigetron Astro.
BACA JUGA : Pendapat Tepe46 Soal Masuknya Fl1pzjder ke BOOM Esports
Mereka bertiga akan menjalani debut bersama Bigetron Astro di VCT Stage 3 Challengers Indonesia Week 1 tanggal 2 juli nanti. Mereka akan menghadapi pemenang dari pertadingan Team NFA vs Cynical.
Bagaimana menurut sobat RevivaL tentang pengumuman ini ? Apakah sudah membuang rasa penasaran kalian setelah banyak rumor yang beredar?
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad