Comments Off on Omega Esports Terkena Ban untuk DPC SEA 2021-2022, Kenapa?
Tim Omega Esports baru dikabarkan terkena ban dari DPC SEA 2021-2022 yang akan diselenggarakan, BOOM Esports pun menggantikan posisi mereka.
Dota Pro Circuit (DPC) SEA 2021 Tour 1 sudah memulai babak open qualifier mereka, dan di season kali ini sudah ada beberapa tim yang mengisi Divisi 1.
Sudah ada 8 tim yang mengisi slot dalam divisi 1 DPC SEA 2021 kali ini, hanya saja kabar buruk melanda tim Omega yang harus terkena ban, membuat BOOM Esports naik ke divisi 1.
Melalui akun twitter resmi DPC SEA League, pengumuman resmi mengenai Omega Esports yang mendapatkan banned pun dapat kalian lihat. Diketahui para pemain dari tim Omega Esports mayoritas terkena ban tersebut.
Omega Esports diberikan banned disebabkan oleh isu matchfixing yang didapatkan oleh pihak Valve, sehingga slot mereka pun diambil oleh BOOM Esports yang berada di bawahnya.
DPC SEA 2021 kali ini mengambil para tim yang masuk ke Divisi 1 dari upper bracketseason sebelumnya, di mana BOOM Esports berada di posisi ketujuh, sedangkan Omega Esports berada di posisi keenam.
Dengan di-ban nya tim Omega, maka BOOM mendapatkan hak untuk bisa masuk ke divisi 1 menggantikan posisi mereka.
Para roster yang di banned merupakan roster yang sempat bermain di BTS Pro Series SEA Season 9 kemarin, dan tidak hanya itu, sang pelatih CTY pun juga harus terkena hukuman ini.
Ramz yang baru saja mendapatkan kesempatan untuk bermain bersama Omega di Divisi 1 melawan tim besar pun harus menerima kenyataan bahwa dirinya tidak akan berpartisipasi.
Mantan pemain Team M11 dari Indonesia ini pun mengungkapkan kesedihannya melalui unggahan di Facebook nya, di mana ia mengatakan bahwa impiannya sudah selesai.
Sangat disayangkan untuk salah satu pemain asal Indonesia yang bisa mendapatkan kesempatan untuk bermain melawan tim-tim besar, harus gagal tanpa bermain sama sekali.
Tentu saja dengan ini, para penggemar scene Dota 2 Indonesia juga ikut berbahagia dengan masuknya tim BOOM Esports dalam divisi 1 DPC SEA 2021. Semoga saja mereka dapat mengumpulkan poin yang banyak ya sobat RevivaL.