RRQ Vivi Terangkan Arti Nama Unik RRQ Mika

Salah satu pemain RRQ Mika, Vivi mengungkapkan apa sebenarnya arti nama dari RRQ Mika yang rupanya sangat unik.

Setiap tim esports biasanya akan memberikan nama-nama yang unik, berarti, dan penuh harapan ke setiap divisi-divisi yang mereka punya.

Contohnya ada Bigetron yang mengambil nama Red Aliens Untuk divisi PUBGM mereka, lalu ada EVOS yang menggunakan nama Legends untuk divisi Mobile Legends MPL mereka.

Diantara para tim dengan nama yang menarik, ada juga satu tim yang memiliki nama yang tak kalah menarik yaitu di divisi Mobile Legends ladies dari RRQ.

Mereka menggunakan nama RRQ Mika. Nama yang cukup unik, tak menggunakan bahasa Inggris tapi menggunakan bahasa lain yang mungkin banyak orang mengiranya bahasa Jepang atau Korea. Apa sebenarnya arti dari “Mika”?

BACA JUGA: Psychoo Resmi Masuk Sebagai Pemain Ketiga RRQ MPL ID Season 8!

RRQ Mika
Sumber: RRQ

Vivi Ungkap Arti Nama RRQ Mika

Untuk menjawab pertanyaan ini, tentulah kita harus bertanya kepada salah seorang pemain RRQ Mika itu sendiri. Kebetulan RRQ Vivi pernah menjelaskan arti dari “Mika” ini.

Ternyata “Mika” berasal dari bahasa Jepang, ia merupakan kata sifat yang berupa pujian yang memiliki arti cantik atau lebih tepatnya cantik sekali.

Itu dari bahasa jepang sih, artinya cantik banget,” ucap RRQ Vivi saat sesi interview di UniPin Ladies Series dikutip Dailyspin.id.

BACA JUGA: Dirumorkan Keluar Aura, Ini Jawaban Vaanstrong

RRQ Mika sepertinya adalah nama yang sangat tepat untuk tim Vivi dkk. Pasalnya semua orang juga mengakui kalau para pemain RRQ Mika selain dari kemampuannya yang ciamik, mereka juga cantik-cantik ya sobat RevivaL.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTubeInstagramFacebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad