Tanggapan uHigh Menjadi Terminator Saat Pertama Kali Bermain di Bigetron RA!

Berikut ini adalah tanggapan uHigh, sebagai pemain baru Bigetron RA saat mendapatkan title Terminator di turnamen pertamanya bersama tim alien merah!

Bagi para penggemar esports PUBG Mobile, pasti masih tidak percaya bukan terhadap pemain baru Bigetron RA yang diumumkan beberapa hari yang lalu ini?

Ya, pemain asal Team Secret Malaysia, uHigh, sudah resmi masuk Bigetron RA, dan bahkan sudah mengikuti turnamen pertamanya dan langsung mendapatkan Terminator, uHigh pun memberikan tanggapannya mengenai hal ini!

BACA JUGA: Tinggalkan Team Secret, uHigh Resmi Gabung Bigetron RA

Tanggapan uHigh Menjadi Terminator di Bigetron RA!

Jangs Uhigh
Photo via: Nimo TV

Tidak semua pemain yang berbakat bisa langsung menunjukkan bakatnya secara cepat, tetapi uHigh langsung memberikan semua yang ia miliki di dalam turnamen pertamanya kemarin.

Ia menjadi Terminator dalam turnamen yang diselenggarakan oleh Team Oxirist mendapatkan 20 kill berada tepat di atas Ryzen yang mendapatkan 16 kill, sangat menarik bukan?

Dalam live streaming Jangs di Nimo TV, ia menanyakan bagaimana tanggapan dan komentar pemain yang berada dari satu kampung dengannya itu saat bermain kemarin.

UHigh mengatakan bahwa dirinya mendapatkan title tersebut untuk memberikan first impression kepada pada penggemar Bigetron Red Aliens di Indonesia, bahwa dia cocok untuk bermain bersama mereka.

Oh itu sih, itu kayak first impression gitu kepada mereka-mereka, Bigetoopers,” sebut uHigh saat ditanya oleh Jangs mengenai tanggapannya.

BACA JUGA: Masuk uHigh, Pelatih Jangs Akui Punya Strategi Baru

Terminator Uhigh
Photo via: Team Oxirist

Melihat permainan dari uHigh pun, Jangs mengatakan bahwa uHigh masih ada beberapa kesalahan, seperti dirinya masih tidak bisa membedakan Bagus dan Bagas.

Zuxxy dan Luxxy yang merupakan kembar di dalam tim Red Aliens, tidak dapat dibedakan oleh pemain baru dari Malaysia tersebut. Memang perlu waktu untuk bisa membedakan keduanya sih ya sobat RevivaL.

Apalagi uHigh belum datang ke Indonesia, artinya ia harus bisa membedakan keduanya hanya dari suaranya saja!

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad