CEO RRQ, Andrian Pauline baru-baru ini mengunggah Instagram story yang menanyakan kepada followers-nya untuk membentuk divisi baru mereka yaitu PUBGM Ladies atau VALORANT Ladies.
Unggahan ini mengundang banyak respon dari pecinta esports dan penggemar Team RRQ.
Pada Instagram story-nya CEO RRQ, yang biasa dipanggil AP melakukan voting untuk divisi baru RRQ. AP menanyakan untuk divisi terbarunya apakah PUBGM ladies atau VALORANT ladies.
Hingga post ini hilang, jumlah yang memilih PUBGM ladies adalah sebesar 76% dan VALORANT ladies sebanyak 24%. Meskipun begitu banyak juga yang ingin RRQ segera membentuk VALORANT ladies mereka.
Seperti yang kita tahu, untuk saat ini Alter Ego lah yang mempunyai tim VALORANT ladies setelah Reckless Lads melepaskan tim ladies mereka. Untuk itulah, jika tim VALORANT ladies terbentuk akan menambah keseruan scene kompetitif ladies di Asia Tenggara.
Organisasi esports sebesar RRQ pastinya akan tidak sembarangan memilih line-up untuk tim mereka. Hal inilah yang akan menjadi scene VALORANT untuk ladies akan semakin menarik.
Hal ini juga diunggah oleh akun Instagram valorant.esports.media yang juga menanyakan “Gimana, setuju enggak nih kalian kalau RRQ buat tim Ladies?” tulis akun Instagram tersebut pada caption postingan.
BACA JUGA: VCT Main Event Week 3: 1 Tiket Terakhir Didapatkan BOOM atau Bigetron?
Hal ini pun mendapat banyak respon dari penggemar VALORANT yang mengatakan lebih baik untuk membenahi tim VALORANT yang cowok untuk sekarang ini agar lebih bisa bersaing.
Untuk sekarang ini memang tim VALORANT RRQ belum bisa bersaing penuh, namun 2 kali masuk main event di week 3 ini adalah pembuktian yang baik untuk mereka.
Seperti komentar dari akun Instagram jodipradiksa10 yang mengatakan, “Saran aja sih daripada buat divisi baru mending perbaikin dulu divisi VALORANT utamanya biar at least ada di level yang sama dengan Morphatau XCN,” ujarnya.
Kalau menurut sobar RevivaL gimana nih? Setuju enggak kalau RRQ bentuk tim VALORANT Ladies?
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad